Minggu, 23 Oktober 2011

Perbandingan antara Pasar tradisional dengan Ecommerce

PASAR TRADISIONAL

Menurut saya, pasar tradisional hanyalah sebuah tempat jual beli secara langsung dan biasanya ada proses tawar menawar yang menjual semua kebutuhan masyarakat, yang bersifat tradisional. Mulai dari yang dibutuhkan sehari-hari seperti beras, minyak, sabun, pakaian, kain, sayur-sayuran, telur, daging, ikan, buah, barang elektronik, jasa, dan lain-lain. Serta menjual kue-kue dan barang-barang lain.

Pasar tradisional yang menurut saya itu becek, kotor dan berbau. Namun, pasar tradisional memiliki keunggulan persaingan yang sangat alamiah yang tidak dapat dimiliki langsung oleh ecommerce yaitu dapat mengetahui langsung lokasi penjual, keragaman barang yang lengkap, dapat mengetahui langsung kebutuhan barang yang akan dibeli, harga rendah, serta sistem tawar menawar langsung yang menunjukkan keakraban antara penjual dan pembeli.


ECOMMERCE

Ecommerce atau biasa disebut perdagangan elektronik menurut saya adalah kegiatan bisnis yang dilakukan dengan memanfaatkan media elektronik dan telekomunikasi, yaitu internet. Yang melibatkan transfer dana elektronik seperti pembayaran melalui ATM, pertukaran data elektronik, serta sistem pengumpulan data yang otomatis. Ecommerce sangat tidak cocok jika menjual barang yang perlu dibaui, dipegang, dicicipi, dll.

Adapun kerugian yang paling menonjol bagi penjual dan pembeli adalah pencurian informasi rahasia yang mengakibatkan kerugian bagi penjual, rasa kurang puas terhadap fisik barang serta kurang percaya dengan barang yang dipesan. Selain kerugian pada penjual dan juga pembeli, ecommerce ini mempunyai keunggulan tersendiri yaitu penjual tidak perlu membuka banyak cabang, biaya yang dikeluarkan dapat dikurangi karena penjual tidak perlu menyediakan toko yang besar dan karyawan yang banyak, pembeli tidak perlu datang untuk mendapatkan barang tetapi cukup memesan barang melalui internet, pembeli dapat menghemat waktu dan biaya alat tranportasi, serta pembeli juga dapat membeli barang yang terdapat di Negara lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar